Kemeja adalah jenis outfit yang harus dimiliki oleh setiap pria untuk mendapatkan kesan formal. Dengan tampilan ini, anda bisa pergi ke acara resmi maupun ke kantor. Meski begitu, tidak semua bisa memberikan kesan tampilan yang sama bila anda memilihnya sembarangan. Berikut tips memilih kemeja formal yang dapat anda terapkan.
Tips Memilih Kemeja
Pilih Lengan Panjang atau Pendek
Meski hanya mempunyai perbedaan di panjang lengannya, namun hal ini sangat mempengaruhi kesan tampilan yang anda berikan. Maka dari itu sebelum membeli kemeja anyar, sebaiknya anda mengetahui terlebih dahulu kebutuhan penggunaannya. Untuk kemeja lengan panjang umumnya akan memberikan kesan yang lebih formal.
Kemeja ini tentunya sangat penting pada beberapa bidang profesi, yang mengharuskan tampil rapi dan formal. Model lengan panjang ini bahkan begitu cocok untuk dikombinasikan dengan jas dan dasi, sehingga membuat anda terlihat jauh lebih profesional dan elegan. Di samping itu, penggunaannya tepat untuk orang yang mempunyai kulit sensitif terhadap sinar matahari.
Sementara untuk lengan pendek, akan memberikan kesan yang jauh lebih santai. Model ini pun termasuk kemeja formal yang dapat anda kenakan ke kantor. Pasalnya saat ini sudah cukup banyak kantor yang memberi kebebasan dalam kebijakan berpakaian. Meski begitu tentu anda tetap harus terlihat rapi, sehingga model lengan pendek ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Pilih Slim Fit atau Comfort Fit
Umumnya terdapat dua golongan besar pada kemeja pria, yaitu tipe slim fit dan comfort fit. Apabila pekerjaan anda mungkin membutuhkan lebih banyak mobilisasi, mungkin tipe comfort fit akan membuat anda lebih leluasa beraktivitas. Namun kemeja tipe slim fit yang pas di badan, bisa memberikan anda tampilan yang segar dan jauh lebih muda.
Yang penting dalam pemilihan model ini yaitu kenyamanan. Pasalnya beberapa orang ada yang jauh lebih nyaman menggunakan tipe slim fit, namun lainnya lebih suka mengenakan comfort fit. Keduanya sah sah saja, namun pastikan kemeja formal anda tidak menggelembung ketika dimasukkan ke dalam celana karena hal ini bisa mengurangi kerapian.
Pilih Bahan yang Nyaman
Selain model atau tipe kemeja, bahan yang digunakan untuk membuat kemeja tersebut juga penting menjadi pertimbangan. Karena bahan yang tidak nyaman bisa membuat gatal di kulit, atau tidak mampu menyerap keringat dengan baik. Untuk itu, kemeja dari bahan katun bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain itu bahan polyester juga tidak kalah menjadi favorit, karena tidak mudah kusut.
Perhatikan Motif atau Warnanya
Karena memilih kemeja ke kantor memerlukan lebih dari satu pertimbangan, maka warna maupun motif juga penting untuk diperhatikan. Pasalnya anda tidak ingin terkesan terlalu santai, namun di satu diri juga tidak ingin memaksakan diri tampil serius. Untuk kemeja polos biasanya dinilai jauh lebih praktis, karena dapat dipadu padankan sesuai kebutuhan.
Bagi anda yang memiliki tone kulit cenderung gelap, maka kemeja formal dengan warna kalem seperti biru tua, hitam, dan cokelat bisa menjadi pilihan. Sedangkan bagi pemilik kulit putih bisa menggunakan lebih banyak pilihan warna. Dan untuk kemeja bermotif, semakin besar motif yang ada biasanya akan memberikan kesan jauh lebih santai.
Kemeja kerja dengan kesan formal bisa anda dapatkan di kemejaalisanstore.com. Kemeja Alisan bahkan terbuat dari bahan katun dan polyester, yang membuatnya nyaman digunakan sekaligus tidak mudah kusut sehingga anda bisa tampil rapi sepanjang hari. Tentunya pilihan warnanya pun cukup banyak, yang memperkuat tampilan rapi dan formal anda.